Sosialisasi PJAS Aman di MIN 1 Semarang, Menjamin Keamanan Pangan untuk Generasi Mendatang
Ambarawa — MIN 1 Semarang sosialisasikan keamanan pangan sebagai salah satu kegiatan rangkaian Gelar Karya dan Pentas Seni akhir tahun pelajaran 2023/2024 Sabtu, 15 Juni 2024. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang pentingnya keamanan pangan di kalangan siswa, guru dan tenaga pendidik.
Kegiatan sosialisasi ini mencakup berbagai sesi edukasi tentang pangan aman, praktik kebersihan, teknik penyimpanan makanan yang benar, serta cara memasak yang aman. Para peserta juga mendapatkan informasi tentang cara menghindari kontaminasi silang dan mengenali tanda-tanda makanan yang tidak layak konsumsi.
"Keamanan pangan adalah aspek yang sangat penting dalam menjaga kesehatan anak-anak kita," ujar Kepala MIN 1 Semarang, Hj. Emy Ratnawati. "Melalui kegiatan ini, kami berharap siswa, guru dan tenaga pendidik dapat menerapkan prinsip-prinsip aman pangan dalam kehidupan sehari-hari."
Kegiatan yang sudah berlangsung sejak Jum'at, 14 Juni 2024 diharapkan dapat menjadi sarana madrasah mengajak kepada seluruh pihak utamanya dan warga madrasah khususnya untuk lebih peduli terhadap keamanan pangan yang dikonsumsi. Sehingga pengetahuan lingkungan madrasah lebih sehat dan aman bagi semua. (HRA/admin)